Prabowo dan Jokowi Lakukan Eavaluasi Harga Gabah, Petani Pasti Bahagia

    Prabowo dan Jokowi Lakukan Eavaluasi Harga Gabah, Petani Pasti Bahagia
    Prabowo dan Jokowi Lakukan Eavaluasi Harga Gabah, Petani Pasti Bahagia

    Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja (kunker) Jawa Tengah (9/3). Kunker yang turut dihadiri oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo ini bertujuan untuk meninjau panen raya padi di Desa Lajer, Kabupaten Kebumen.

    Usai meninjau dan berdialog langsung dengan sejumlah petani, Prabowo kemudian mendampingi Jokowi saat memberikan keterangan pers kepada sejumlah awak media. Jokowi mengungkapkan jika pemerintah akan menghitung harga ideal GKP (gabah kering panen) lantaran harganya yang rendah.

    “Ya ini di beberapa provinsi baru panen raya. Tadi saya juga menanyakan bahwa harga GKP nya (gabah kering penen). Di harga Rp 4.200, memang terlalu rendah. Pemerintah sedang menghitung dan akan segera diumumkan oleh badan pangan harga GKP-nya harusnya berapa, ” terang Jokowi.

    Dengan demikian, nantinya diharapkan harga gabah akan wajar di setiap tingkatan, mulai dari petani hingga pedagang pasar, sehingga harga pembelian beras di masyarakat juga wajar.

    “Semuanya mendapatkan manfaat dan keuntungan dari perhitungan itu, ” tambahnya.

    Rangkaian kunker kali ini juga turut diwarnai dengan momen menarik saat Jokowi, Prabowo dan Ganjar tampak berswafoto. Dalam foto tersebut tampak terlihat Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang memegang ponsel dan mengambil selfie, sementara Jokowi dan Prabowo yang kompak memakai kemeja putih berdiri di antara para petani.

    sukabumi jabar nasional
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Berhasil Ungkap Kasus Penganiayaan Anak...

    Artikel Berikutnya

    Prabowo dan Ganjar Bareng Jokowi, Direktur...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polres Sukabumi Dukung Ketahanan Pangan, Bagikan Pupuk, Bibit, dan Obat kepada Masyarakat
    Polres Sukabumi Dukung Ketahanan Pangan Melalui panen Sayuran di Polsek Caringin
    Tebar Benih Ikan Nila, Polres Sukabumi Dukung Ketahanan Pangan Prgram Presiden RI

    Ikuti Kami